Panduan Permukiman: Bagaimana alergi dikelola di Sekolah Australia

School Kids

School Kids

Mengirim anak dengan alergi dan anafilaksis ke sekolah dapat mengkhawatirkan banyak orang tua, terutama bagi mereka yang baru tiba di Australia, yang mungkin tidak mengetahui sistem dan pedoman yang ada.


Australia memiliki salah satu tingkat alergi makanan tertinggi di dunia. Menurut Food Authority of NSW (New South Wales), alergi makanan sekarang mempengaruhi satu dari 10 bayi dan sekitar dua dari 100 orang dewasa di Australia.

Saat mengirim anak dengan alergi atau anafilaksis ke pendidikan dan perawatan, orang tua wajib memberikan informasi tentang kondisi anak, termasuk rencana tindakan.

The Australasian Society of Clinical Immunology and Allergy (ASCIA) Action Plan adalah dokumen medis, yang memberikan informasi yang jelas dan berbasis bukti untuk mengenali dan mengelola reaksi alergi.
Dokumen tersebut harus dilengkapi dan ditandatangani oleh dokter yang merawat atau praktisi perawat.

Orang tua juga diharuskan untuk memberikan obat apa pun yang digariskan dalam rencana tindakan.

Sekolah akan memiliki "perlengkapan darurat" untuk masing-masing siswa dengan alergi, yang berisi rencana tindakan dan pengobatan mereka.

Sebuah ide yang baguis adalah mencatat tanggal kedaluwarsa obat, karena seorang siswa mungkin tidak dapat menghadiri kegiatan dan kunjungan jika obatnya kedaluwarsa.

Di Australia, Anda tidak perlu resep untuk mendapatkan injeksi adrenalin, Epipen atau Anapen. Tetapi membelinya dengan cara ini bisa mahal, dengan biaya sekitar $75-$100 untuk sebuah suntikan.


Dengarkan  setiap hari Senin, Rabu, Jumat dan Minggu jam 3 sore.
Ikuti kami di  dan jangan lewatkan  kami.

Share